November 4, 2023

Tiga Puluh Satu

 Melewatkan satu tahun ternyata tidak semengerikan itu, kan?

Selamat, ya; untuk segala lompatan-lompatan kecil kita; untuk merasakan tinggal di tengah kota dengan semua hiruk-pikuknya, semua kemudahannya. 

Selamat untuk merasakan jadi "Mbak-Mbak SCBD"-nya; meski tidak (atau belum) di SCBD betulan.

Selamat untuk lisensi mengemudimu--yeay, finally! Meski belum tau kapan punya mobilmu sendiri.

Selamat untuk keberanianmu menghadapi segala; meski hasilnya tidak selalu sesuai harapan.  Tidak apa-apa. Tidak bukan berarti gagal, mungkin memang belum waktunya saja.

Selamat untuk tidak menyerah meski kamu lelah. 

Selamat juga untuk semua tangis yang kamu keluarkan diam-diam; tidak apa-apa, hidup, kan, tidak melulu soal tawa.

Selamat karena telah bebas; melepas segala kekang yang kamu buat untuk dirimu sendiri. 

Selamat untuk 31 tahun ini. Serta mulia, Anggi!

Kita jalan lagi sampai tahun-tahun selanjutnya :)

Maaf terlambat 3 hari.


Love,

Dirimu sendiri.





dikirim 238 hari setelah 18 Januari

No comments: